Yuk Belajar Bareng Untuk Menjadi Blogger Sukses

1 komentar
Holaa... Haloo.. Assalamualaikum.. Gimana puasanya hari ini, masih lancar? InsyaAllah ya, semoga kita bisa melaksanakan puasa dengan sebaik mungkin. Jadi, sebenarnya beberapa hari terakhir ini saya sedang galau ngeblog haha.. Saya ngerasa kayak dituntut lebih buat ngeblognya. Hal-hal yang saya harapkan gak sesuai rencana, ini urusan ngeblog ya.. jadi kayak berasa marah aja sama blog dan segala tetek bengeknya.

Ah.. dasar aku, masih kurang bersyukur.

Tapi, sebab itulah saya kemudian lari ke hal-hal offline untuk mendompleng dan memperbaiki hati yang kurang enak ini dengan melakukan hal-hal positif. Mengaji, sholat sunnah dan tentu aja tidur banyak-banyak hahaha. Dari hal yang bikin saya jengkel sama ngeblog itulah akhirnya saya mulai mencari kesalahan-kesalahan saya selama ini dalam menjalankan blog saya. Ada yang benar dan ada yang benar-benar membuat saya merasa, emang di blog sendiri gak boleh curhat, harus gitu nulis yang mendatangkan trafik yang banyak. Tapi saya butuh curhat dan butuh trafik juga biar kalau ada job dapatnya gede hahaha.

Kemudian saya berpikir kembali

"baik... Saya akan mulai berdamai dengan kekesalan dan keadaan saya saat ini dengan memulai dari yang paling dasar tentang blog, dengan begitu.. hati saya akan tenang karenanya"

Akhirnya, saya mulai meyimpulkan, bahwa selama ini memang saya salah selama ngeblog. Ketika saya tau bagaimana cara menulis artikel SEO dengan baik dan benar, tapi saya tidak pernah menerapkannya dalam blog saya sendiri dan masih banyak lagi alasan yang membenarkan bahwa saya memang harus mengoreksi diri sendiri.

 Kesalahan saya dalam ngeblog


Seperti yang sudah yang sudah saya katakan di atas bahwa saya sebenarnya tahu cara menulis artikel SEO dengan baik dan benar. Namun saya tidak pernah sekalipun menerapkan di blog saya sendiri. Sudah banyak artikel-artikel dengan keyword tertentu yang saya jual kepada pelanggan, memiliki peringkat yang baik di Google. Dan itulah yang membuat saya sedikit menyesal dengan kesalahan ini. Blog saya juga tentu saja  membutuhkan artikel yang Seo friendly dan memiliki panjang artikel yang mempuni untuk diposting agar menarik pengunjung lebih banyak lagi. Yaaa... seharusnya saya membuat artikel untuk blog saya seperti saya membuat artikel untuk klien saya, mengandung SEO  yang baik dengan keyword yang benar.

Makanya sekarang saya ingin membagikan pengalaman saya selama ngeblog dan bagaimana caranya kita bisa menjadi blogger yang sukses dan gak gampang uring-uringan sama hal yang gak penting, kaya saya sekarang nih hehehe. Meskipun sekarang belum sukses-sukses banget wkkwkw

Baca juga: 5 Kegiatan yang Bisa menghasilkan Uang  

Jangan Abaikan SEO


Meski niat pertama kita membuat blog hanyalah untuk curhat belaka, tapi setelah kita menikmati waktu dengan blog dengan baik dan bisa jadi mampu bertahan hingga beberapa tahun menulis di blog. Saya sarankan untuk mempelajari ilmu SEO, malah saya bisa bilang jangan sampai kita mengabaikan ilmu SEO. Yaa.. setidaknya kita harus mempelajari bagaimana caranya blog kita bisa SEO friendly gitulah. Mulai dari hal paling dasar aja dulu, kayak:

Bikin template SEO Friendly, ada banyak sekali tutorial di Google kayak memasang breadcrumb, belajar seo Off page dan On page serta belajar cara membuat template blog bisa menunjang kinerja blog. Ini untuk blogger ya.. berlaku untuk wordpress juga sih, dengan cara yang berbeda tentunya.

Menulis dengan Keyword


Seperti yang sudah saya bilang sebelumnya bahwa boleh-boleh saja kita curhat di blog namun ada baiknya curhat kita itu kita kaitkan dengan keyword-keyword tertentu agar blog kita sering ditemukan di Google. Saya pernah memiliki blog puisi yang per harinya itu bisa memiliki pengunjung sekitar 5 ribu bahkan lebih. Saat itu saya menggunakan WordPress, namun ternyata hosting yang saya gunakan menghilangkan semua data yang saya miliki termasuk postingan yang udah ribuan. Dari sanalah saya agak malas nulis pake SEO di blog saya sendiri. Dan akhirnya seperti trauma gitu menggunakan Wordpress, meskipun Ia memiliki kinerja yang luar biasa dibandingkan dengan blogger. Menulis dengan keyword akan membuat kamu memiliki pengunjung organik dari Google. Oh ya jangan lupa tulis artikel dengan gaya bahasa kita sendiri ya.. Bahasa yang bisa dinikmati oleh orang lain. Dengan begitu saya yakin akan membuat blog kita semakin baik.

Baca juga: Blogger atau Wordpress?

Belajar dari Google dan Forum Internet Marketing


Sebelum bertanya dengan orang lain sebaiknya kita mencari terlebih dahulu ilmu-ilmu tentang blog melalui Google. Di Google semuanya ada dan kita hanya perlu mencontoh dan melakukannya sesuai dengan informasi yang mereka berikan. Banyak sekali website yang memberikan masukan tentang SEO bahkan cara optimasi blog dengan baik yang bisa kamu tiru. Ya mungkin beberapa kali kamu akan mengalami kegagalan kayak misalnya nggak bisa masang kode html, gak bisa merubah template bahkan beberapa kali mengalami error saat melakukannya. Sama lah seperti saya dahulu pas awal-awal ngeblog. Namun, disinilah kita belajar dan perlahan-lahan mahir mengoprek blog sendiri tanpa mengandalkan orang lain, benar cukup browsing di Google aja. Atau kita juga bisa masuk ke forum forum internet marketing kayak ads.id, jisportal dan masih banyak lagi.

Jangan Mengharapkan bantuan Orang lain Dulu


Mengharapkan bantuan orang lain untuk menjadikan kita sebagai blogger yang profesional dengan ilmu yang mereka miliki sama saja membunuh rasa kepercayaan diri kita dan membuat kita semakin kecewa. Pasalnya banyak orang-orang yang mengerti SEO kadang mereka tidak mudah berbagi ilmunya karena banyak sebab. Kebanyakan sih, mereka sibuk dengan apa yang mereka kerjakan, dan tentu saja waktu yang mereka miliki nggak banyak. Dan bisa-bisa malah nanti kamu akan berpikir bahwa orang-orang yang memiliki ilmu SEO adalah orang-orang yang sombong. Tapi jika kamu menemukan orang yang tepat untuk mengajarimu di bidang ini, tidak ada salahnya kamu berteman dengannya dan belajar dengan tulus. Tapi ingat jangan mengharap apapun dari manusia karena kita akan banyak menuai kekecewaan daripada kebahagiaan dan itu sudah saya buktikan beberapa kali bahkan sering. Masak harus praktek sih haha

Baca juga: Menulis itu Menyenangkan

Action! Jangan Cuma Nato


Ya begitu deh kayaknya kebanyakan teori memang gak  bagus, kecuali kita orang yang jual omongan alias motivator hahahah. Yang bagus dari apapun yang ingin kita dapatkan adalah cara kita melakukan segalanya dengan action bukan Talk Only. Intinya sebanyak apapun ilmu yang kita miliki jika kita tidak melakukan dan mempraktekkannya secara langsung, kita nggak bakalan bisa bikin blog milik kita jadi lebih baik. Kayak ketika saya dituntut untuk memiliki pengunjung lebih banyak di artikel sponsor tapi ternyata blog saya miskin pengunjung dan saya nggak ngerti cara baca google analitycs hahaha. Akhirnya saya stress sendiri. Di situlah saya akhirnya sadar bagaimana akhirnya saya harus mulai melakukan segalanya dari awal kembali, bukan cuma ngomong doang dengan bejibun ilmu blogging yang ada di otak. Jadi Intinyaaaa... kita tidak butuh banyak ilmu,  hanya perlu  action action action. Dengan begitu, Ilmu kita bakalan nambah dengan sendirinya.

Husnul Khotimah
Seorang ibu yang senang menulis tentang motivasi diri, parenting dan juga tentang kehidupan sehari-hari di Jombloku. Semoga blog ini bisa membawa manfaat buat kita semua.

Related Posts

1 komentar

Posting Komentar