1. Gak bisa mengerti satu sama lain
2. Gak bisa memahami satu sama lain
3. Beda pendapat/prinsip
4. Keceplosan
5. Ngobrol gak nyambung
6. Beda pemikiran
7. Bawaan orok
Dan yang paling susah dari semuanya adalah, minta maaf dan memaafkan :)
Iya atau tidak?
Bersyukurlah mereka yang mudah meminta maaf dan mudah memaafkan, jika sulit meminta maaf karena tidak menyadari kesalahan diri, ada yang salah dengan hati kita. Begitupun dengan memberi maaf karena sebuah pengakuan kesalahan, ada yang salah dengan hati kita.
Iya atau tidak?
Jika saja manusia bebas dari menyakiti sesamanya, tentu dunia akan tidak menjadi berwarna karena perbedaan. Dan kesalahan yang sering saya lakukan adalah, memposisikan sahabat-sahabat saya seperti diri saya sendiri, sedikit tak punya perasaan. Nyatanya, mereka tak sama seperti saya, mereka berbeda bahkan mereka tersakiti. Apa yang saya lakukan? Benar kata mereka, bahwa bagaimana dirimu dimata orang lain adalah, sikap terakhirmu kepada mereka. Gak peduli seperti apa baiknya kamu kepada mereka sebelumnya, gak peduli sebagaimana indahnya hubunganmu dengan mereka, jika berakhir dengan menyakiti mereka, semuanya terhapus dan tak akan terkenang lagi. Itu yang juga sering saya sesalkan.
Iya atau tidak?
Hubungan akan hancur, diam, menjauh, dan terluka.
Iya atau tidak?
Dan orang cuek seperti saya, nampaknya masih memiliki rasa penyesalan yang tiada guna. Gimana mau berguna, jika kesalahan kepada orang lain tak termaafkan, kecil menurut saya, besar dan menyakitkan menurut mereka. Bodohnya saya dan segala kekurangan yang saya miliki.
Satu lagi, gak bisa menghargai satu sama lain.
BalasHapusKadang salah satu pihak merasa lebih berjasa.
Yang paling penting sering komunikasi, kalau gak biasanya jadi sering salah paham
Emmm.. iya benul :D, makasih mbak udah dateng :D
HapusBtw, akhirnya aku bisa komen di blog mu :D
BalasHapusdari waktu itu (sblm kamu ganti template) aku susah buka pop up komen mu :D
mungkin boleh nambah tentang hancurnya sebuah hubungan, pertemanan misalnya
BalasHapus- mengetahui kalau ternyata teman kita ngomongin jeleknya kita dibelakang hehe